BERITA | 30/11/2019 | Javier Vázquez
“Saya merasa gembira dengan para pemain karena mereka yakin sampai akhir laga di lapangan yang sulit ini", ujarnya.“Tiga poin yang sangat penting, terutama bagaimana jalannya pertandingan: kami membuat gol pertama, kemudian terjadi gol penyama dan kami tahu bahwa kami harus menderita, tetapi dengan kesabaran kami bisa mencetak gol kedua dan itu kami lakukan. Itu adalah salah satu partai di lapangan lawan dan sangat sulit karena publiknya memberikan dukungan penuh untuk mereka dan hari ini lebih lagi karena cuaca. Kami sadar bahwa ini kompetisi yang panjang, tetapi kami akan bertarung untuk merebut gelar La Liga sampai akhir”.
Tren bagus partai tanpa mengenal kekalahan
“Partai hari ini adalah satu referensi dalam arti bahwa kami harus terus bertumbuh. Berbeda dengan partai-partai lain yang kami lakoni di luar markas, meskipun mirip dengan laga melawan Eibar, tetapi melawan satu tim yang tampil bagus di kandangnya. Kami ingin terus menambah".
Menang di partai-partai seperti ini menambah keyakinan diri.
"Bukan karena kami membuat perubahan. Kami tampil lebih baik. Harus memiliki kesabaran. Di lapangan-lapangan seprti ini sangat sulit bermain sepakbola dan itu kami lakukan dengan personalitas. Satu bulan lalu kami mendapat banyak kritikan dan sekarang kami harus terus bekerja keras karena ini baru saja dimulai dan Liga masih sangat panjang".
Rotasi
“Semuanya dalam keadaan baik. Militão tidak banyak bermain dan hari ini dia tampil menawan. Pergantian tidak merubah dinamika tim dan untuk saya itu hal yang sangat penting. Saya memiliki 25 pemain dan saya akan selalu mengikutsertaan mereka. Ada banyak partai, kami akan memiliki 60 atau 70 partai, terutama dengan timnas. Semua yang turun sebagai starter, memberikan tanggapan baik- Yang paling penting adalah bahwa semuanya tampil semangat dan itu yang mereka perlihatkan setiap minggu".
Isco
“Kami tidak pernah kehilangan Isco. Dia adalah seorang pemain penting, itu selalu diperlihatkannya dan dia memiliki kepribadiaan yang baik. Tidak sulit untuk dia menghadapi situasi seperti ini dan hari ini dia kembali tampil sangat baik. Kompetisi ini sangat panjang tetapi kami senang karena pada akhirnya bisa menang dalam partai-partai seperti ini, memberikan kepercayaan kepada kami dan itu yang kami inginkan: terus bertumbuh sebagai tim".
James
"Sekarang ini dia masih cedera dan harus sabar dengan dia. Pada saat panggilan dari timnas, dia tidak baik, tetapi dia ingin bermain bersama timnasnya karena dia merasa nyaman. Itu sangat sayang. Dia selalu ingin bermain dan selalu siap, tetapi saya akan tetap menghitung dengan dia saat dia kembali. Harus tenang dan tidak terburu. Yang terpenting adalah bahwa dia baik karena kita tahu kemampuannya kalau dia sehat".