KRONIK | 26/11/2016 | Alberto Navarro
Real Madrid, yang sekarang telah merangkai 31 pertandingan tak terkalahkan, menambah tiga poin lagi sebelum menghadapi laga 'el Clásico'.- La Liga
- Putaran 13
- Sab, 26 Nov


Los blancos berhasil unggul terlebih dahulu dengan sangat cepat setelah satu kejutan dari Carmona, yang mengirimkan bola keluar lapangan setelah sempat berhadap-hadapan dengan Keylor Navas dimenit ke 3. Hanya satu menit kemudian, Lucas Vázquez telah dijatuhkan didalam kotak penalti dan Cristiano Ronaldo tidak mengalami kegagalan menembakkan bola dari titik penalti. Sang pimpinan klasemen tidak dapat memulai pertandingan dengan lebih baik lagi, dimana setelah pertandingan berlangsung lebih dari seperempat jam telah mampu memperbesar keunggulan. Umpan tengah yang terukur dan spektakuler dari Nacho dengan kaki kiri dan sundulan kepala luar biasa yang menyisir bola dari Cristiano Ronaldo. Double gol dari pemain Portugal itu hanya dalam waktu 18 menit.
CRISTIANO RONALDO SEKARANG MEMIMPIN KLASIFIKASI TROFI PICHICHI.
Posisi tersebut tidak bertahan hingga turun minum. Moi Gómez melepaskan tendangan dari arah depan gawang dimenit ke 29 dan memaksa Keylor Navas melakukan intervensi yang bagus. Itu merupakan peringatan dari tim tamu, yang dimenit ke 35 memperkecil ketinggalan berkat satu gol dari Carmona. Cristiano Ronaldo hampir saja mampu mencetak hat-trick dimenit ke 42 melalui satu tembakan keras dari arah depan gawang yang sempat merepotkan Mariño.
Peluang-peluang
Hujan yang turun semakin lama semakin menjadi faktor yang penting dan menimbulkan kesulitan dalam sirkulasi sikulit bundar. Meskipun demikian, los blancos terus melakukan serangan yang berbahaya. Umpan tengah yang luar biasa dari Lucas Vázquez dimenit ke 58 dan sundulan kepala dari Benzema memaksa Mariño memperlihatkan kemampuan terbaiknya. Nacho juga telah mencoba melakukan hal yang sama tiga menit kemudian setelah satu aksi perorangan dari sayap kiri, namun tembakan dengan menggunakan kaki kirinya itu berhasil ditahan oleh kiper tim tamu.
Cop gagal mengeksekusi penalti
Menit-menit terus berlalu dan Zidane kemudian memutuskan untuk memasukkan Asensio dan Marcelo menggantikan James dan Ramos dimenit ke 71. Semuanya hampir saja menjadi bencana tujuh menit kemudian. Víctor Rodríguez terjatuh didalam kotak penalti setelah berbenturan dengan Nacho. Cop mengeksekusi penalti namun bola meleset keluar lapangan. Posisi tetap sama seperti sebelumnya dan hingga pertandingan berakhir namun Cristiano Ronaldo bisa saja menvonis pertandingan dimenit ke 87 ketika satu tembakannya berhasil ditahan oleh Mariño.